Ngekek tapi kasihan melihat tingkah laku pemotor tua nan pikun

Yudibatang.com – Halo brother biker 😀 … Sekedar share cerita keseharian, tadi sepulang menjemput anak sekolah (Rabu 14 Januari 2015), saya sekalian mampir kesebuah SPBU dijalan Jendral Sudirman Batang-Jawa Tengah. Saya masuk antrian kusus sepeda motor dan disebelah kanan dispenser ada tali tambang pembatas antrian yang diikatkan keplastik kerucut berwarna orange.

tes mio j 2

Didepan saya ada seorang bapak tua pake jaket dan helm menuntun sepeda motor honda supra X lawas (tahun 2002) yang sudah siap-siap membuka jok motor dan membuka tutup tangki sepeda motornya,serta tangan kanannya tetep memegang tutup tangki. Sampailah pada giliran sibapak, setelah mengisi full tank dan membayar dengan tangan kanan yang juga memegang tutup tangki, sibabak langsung menutup jok motornya dan tutup tangkinya malah tetap dipegang dan dipukulkan kejok motornya….klonthang…klonthang… itu tutup tangki bukannya ditutupkan tapi malah dipukulkan kejok motor dan mencelat kesamping kanan sejauh dua meteran melewati tali pembatas antrian.

10007532_686567201385771_76359016_n

Saya pun berteriak “Mbah..mbah..tutupe mencolot mbah.. ” (Mbah-mbah..tutup bensinnya melompat).  “kelalen mas..kek..kek..” (Lupa mas..kek..kek..), sibapak menyahut sambil ngekek.. Segera sibapak tua mengejar tutup tangki motornya, tapi apa daya kakinya kesangkut ditali pembatas antrian otomatis plasti kerucut warna orangenya juga pada berjatuhan.

“Mbah.. kalem..kalem mbah..ojo kesusu!!” (Mbah..santai mbah..jangan terburu-buru) saya nyeletuk sambil ngekek-ngekek, begitu juga petugas spbu dan pengantri lainnya. pada ngekek-ngekek sambil pada bantuin sibapak tua berdiri. setelah tutup tangki tertangkap dan memasang pada tempatnya, sibapak segera menuntun sepeda motornya dan ternyata sibapak tua itu juga membawa bronjong (seperti keranjang tempat bawa barang).

KarinabrjHhmmm..ngekek tapi kasihan juga melihat bapak tua yang sudah pikun tapi masih beraktifitas dengan menggunakan sepeda motor, Semoga selalu diberikan kesehatan dan dicukupkan rejekinya mbah, serta konsentrasi ketika naik motor 😀

About yudibatang 2695 Articles
Pemotor sederhana yang suka berbagi pengalaman seputar sepeda motor dan cerita horor. Contact email yudi.indonesia@yahoo.co.id

8 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*


Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.