
Yudibatang.com – Halo brother biker π … malam Jum’at ini sebenarnya bukan waktunya artikel horor. tapi daripada kosong…ada pengalaman yang agak sedikit horor yang saya alami ketika mengantar kakak dan istri berbelanja batik dipasar grosir batik Pekalongan – Jawa tengah. yups,… pengalaman melihat tuyul dipasar batik Setono, Pekalongan.
Ceritanya begini…. Sekitar tahun 2012 pas lebaran hari pertama, kakak saya dan suaminya yang tinggal dijakarta berkunjung kerumah saya diBatang. Yang namanya kedatangan saudara, apalagi kakak sendiri tentu ingin “nyenengke”. Setelah ngobrol-ngobrol dan makan-makan. Saya bersama istri dan anak2 mengajak mereka bertamasya. Pertama menuju ke obyek wisata pantai sigandu dan Dolpin center Batang.
Oh iya kakak saya juga mengajak dua putri mereka, namanya anak kota berkunjung kepantai pasti senang dan bermain-main dipantai. Singkat kata , setelah selesai berkunjung kepantai, kami segera menuju kepasar grosir batik Setono, Pekalongan. O.. iya selama dipantai tadi, keponakan saya dan anak2 saya pada menangkap hewan seperti siput tapi ada kaiknya kaya udang, ada yang menyebutnya kelomang, umang-umang, dll.
Sesampai diPasar Batik Pekalongan, kakak dan suaminya berbelanja baju batik, Istri saya juga ikutan belanja sambil membawa kantong kresek hitam, yang berisi dompet, makanan kecil serta kelomang tangkapan anak-anak.Β Sedangkan saya hanya ikutan jalan dibelakang sambil menggendong sikecil. Kondisi pasar cukup ramai… tiba-tiba istri saya bergerak reflek seperti menangkap sesuatu didalam kantong kresek tadi. Saya pun bertanya “ada apa bu?”, Istri saya tidak langsung menjawab tapi terdiam dengan wajah tegang dan pucat!! Saya curiga dan pandangan langsung memeriksa sekeliling. dalam hati saya berkata “Jangan-jangan ada tuyul – tuyul yang sedang berkeliaran”
Melihat tuyul
Ada mahluk kecil putih kecil berkelebat….Busyett!! Tuyul!! Tapi saya tetep tenang dan tidak panik. Lalu saya tanya kembali ke Istri “Ada apa bu??” . Kali ini istri saya baru menjawab. “Bapak, tadi kayaknya ada tuyul didalam kantong kresek ini, Jelas sekali kantong kresek ini bergerak2 seperti ada tonjolan kecil!! tadi sudah hampir saya tangkap tapi nggak kena.” Saya tidak bilang keIstri kalau tadi saya melihatnya. “Coba periksa dompetnya, ada uang yang hilang apa nggak?”. Setelah dicek dompetnya, ternyata nggak ada yang hilang. Saya kembali memandang kesekeliling….
Terlihat dikejauhan seorang bapak-bapak bergerak agak terburu-buru masuk kekerumunan orang dengan posisi kedua tangan kebelakang, seperti posisi orang lagi menggendong sesuatu. “hhmmm…ternyata tuyul itu memang ada majikannya”. guman saya dalam hati.Β Konon ada yang bilang tuyul itu suka memainkan mata hewan seperti kepiting dan yuyu. saya baru sadar, kelomang atau umang-umang yang berada didalam kantong kresek hitam yang dibawa istri saya juga memiliki mata seperti kepiting. Pantesan tadi tuyul nya pada masuk kantong kresek.Β Waspadalah dan hati-hati, ternyata dipasar ada juga lho yang “mainan” tuyul.
waduhh,, baru tahu ane tuyul suka mainin mata… hehe
wew
wew juga mbah π
hiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiii
Kepiting,yuyu dan sejenisnya katanya sih mainan buat mereka..dan ktanya lg ini bisa buat ngalihin perhatian mereka,kalo g ada kpiting mngkin isi dompet yg amblas..
waahh yen neng pasar akeh mas… coba wae malam2 ikutan jaga pasar atau tanya ke penjaga malam pasar.. rata2 para pedagang punya peliharaan sendiri2…
Ho’oh mbah π
saya pernh dibilangin kalo ketemu orang dipasar yg tangannya kebelakang seperti posisi orang nggendong coba di iwi2(dicibir /diejek) pasti orangnya noleh…
Untung lagi bawa kelomang
Tangkep trus piara kang. Jd majikan baru dh buat si to you l. Haha
Kalao pelihara tuyul itu emang majikannya sebenarnya jadi budak, situyul kemana2 harus digendong. dan dirumah harus disediakan “full service”. Ntar kapan2lah ditulis π
Dipasar memng gudangnya masbero. π
Sikonnya lagi tidak emmungkinkan masbero π
konon ktanya ini mrp pesugihan paling kecil resikonya, klw gk salah tumbalnya cuman ayam jenis trtentu dn harus bisa netekin tuyui ini (istri penyugin)