Point Marquez Motogp Catalunya 2019 melesat jauh meninggalkan lawan

point marquez motogp catalunya 2019

YUDIBATANG.COM – Halo brother biker 😀 ,.. Perolehan point dalam kompetisi balap itu sangatlah penting. Walau seorang pembalap meraih banyak kemenangan dalam satu musim namun kalau pointnya kalah dari pembalap lawan, tetap saja tidak bisa juara dunia. Salah satu contoh balapan motogp di tahun 2006, dimana Valentino Rossi meraih lebih banyak kemenangan namun kalah poin dibanding Nicky Hayden yang meraih sedikit kemenangan. Dan yang juara adalah Nicky Hayden. Nah ,.. Point Marquez Motogp Catalunya 2019 melesat jauh meninggalkan lawan terutama yang berpotensi mendekat.

(Baca : Marc Marquez Menang banyak dicatalunya 2019 quartararo selamatkan muka yamaha )

point marquez motogp catalunya2019

Lawan-lawan itu ada dalam daftar pembalap yang terjatuh gara-gara manuver Jorge Lorenzo ditikungan dan jatuh menyeret tiga pembalap lain. Yups,.. Andrea Dovizioso dan valentino Rossi merupakan dua pembalap lawan Marquez yang berpotensi mendekat ke perolehan poin sementara. Jorge Lorenzo jatuh menghancurkan peluang Dovi dan Rossi untuk memangkas selisih jarak poin dengan Marc marquez.

marquez menang banyak dicatalunya

Point Marquez Motogp Catalunya 2019 adalah 25 point. dan lawan terdekat gagal mendapatkan point. Pasca Motogp 2019 seri ketujuh di Catalunya spanyol, Poin Marc Marquez melesat jauh meninggalkan lawan – lawannya. Marc Marquez pembalap repsol Honda secara total mengumpulkan 140 point. Andrea Dovizioso pembalap Ducati mengumpulkan 103 point. Selisihnya menjadi 37 point.

point marquez motogp catalunya 2019

Sementara Valentino Rossi pembalap yamaha Monster Energy posisinya semakin terlempar diurutan kelima dengan 72 point. dan selisih poin Rossi dengan Marc Marquez menjadi 68 point. Alex rins pembalap suzuki dan Danillo petruci pembalap Ducati posisinya naik satu tingkat. Alex Rins di posisi ketiga dan Danillo Petruci diposisi keempat. Namun demikian jarak poin mereka berdua masih jauh dibandingkan poin Marc Marquez. Dibalapan tingkat dunia seperti motogp untuk meraih poin itu berat! makanya kalau sampai jatuh dan gagal mendapatkan point itu sesuatu yang sangat dan amat disayangkan. Apalagi jatuhnya bukan karena kesalahan sendiri melainkan gara-gara ditabrak pembalap lain,.. benar-benar sangat berat untuk bisa menerima kenyataan dan legowo.

About yudibatang 2695 Articles
Pemotor sederhana yang suka berbagi pengalaman seputar sepeda motor dan cerita horor. Contact email yudi.indonesia@yahoo.co.id

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*


Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.