
YUDIBATANG.COM – Halo brother biker 😀 ,.. Motogp 2019 seri ke enam belas di sirkuit twin ring motegi jepang kembali menempatkan Marc Marquez pembalap repsol Honda sebagai Juara. Di balapan Motogp jepang Marquez tidak kasih kendor kepada lawan – lawannya, meski Marc Marquez telah berstatus sebagai juara dunia Motogp 2019.
(Baca : Kualifikasi motogp Jepang marquez tetap all out raih pole position )
Fabio quartararo pembalap yamaha Petronas SRT yang diharapkan bisa meladeni Marc Marquez, hanya mampu sedikit over take di awal lap. Selanjutnya Marc Marquez kembali over take Quartararo dan memimpin balapan sampai finish. Fabio quartararo menjadi pembalap yamaha terdepan dengan berada pada posisi runner up.
Posisi ke tiga di raih Oleh Andrea Dovizioso pembalap ducati factory. Dovi menggagalkan harapan maverick Vinales meraih podium ke tiga. Maverick Vinales meski berusaha terus ngotot nempel Andrea Dovizioso namun performa motor yamaha m1nya belum mampu menandingi motor Ducati Desmosedici tunggangan Dovi. Maverick Vinales harus puas berada diposisi ke empat. Motogp jepang Marquez benar-benar digjaya dan belum ada pembalap lain yang mampu menahannya.
Sementara itu rekan satu tim vinales, Yaitu Valentino Rossi seperti mengalami anti klimaks. Rossi yang start dari urutan ke sepuluh, kalah dengan duo pembalap suzuki alex rins dan Joan mir. Valentino Rossi terjatuh bermain gravel saat balapan tinggal menyisakan empat lap lagi. Padahal dulu di sirkuit Motegi ini Valentino rossi pernah berjaya duel bersama rekan setimnya waktu itu Jorge lorenzo. Performa Valentino Rossi di motogp motegi Jepang tidak terlihat bagus semenjak latihan bebas hingga kualifikasi. Valentino Rossi menjadi pembalap yamaha terlambat dengan memulai balapan dari Posisi ke sepulah. Sementara rekan setimnya memulai balapan dari posisi ke empat.Lebih memalukan lagi dua pembalap yamaha lain yang menggunakan spek motor di bawah spek motor rossi mampu start dari posisi ke dua dan ke tiga. Simbah Valentino Rossi anti klimaks.
Leave a Reply