
YUDIBATANG.COM – Halo brother biker 😀 ,.. Helm KYT Explorer Honda adalah helm produksi dari Brand KYT yang berbasis dari helm KYT Enduro. Nah,.. yudibatang mendapat hadiah helm dari Astra Honda Motor saat ikutan acara Honda Bikers Day 2019. Ukuran Helm yang yudibatang dapat adalah ukuran L. Kebetulan yudibatang belum memiliki Helm full face yang tampilannya keren.
Nah,.. bagaimana review helm KYT Explorer Honda ini?. Helm full face yang dipasaran di banderol seharga 550 ribu ini tampilannya keren. Di sisi kanan dan kirinya terdapat tulisan Xplorer yang cukup besar. Dibagian moncong helm sudah ada knob untuk membuka dan menutup ventilasi. Visor helm berwarna bening. Dibagian belakang tercetak Tulisan Honda dan diatasnya terdapat spoiler.
Helm ini sudah dilengkapi kanopi yang sangat berguna saat digunakan di waktu malam hari. Yups,.. kalau naik motor malam hari dan berpapasan dengan kedaraan dari arah yang berlawanan, mata akan terasa silau bila terkena sorot lampu dari kendaraan lain. Dengan adanya kanopi, cukup membantu menghalau sorot lampu dari kendaraan lain. yups, caranya cukup menundukan kepala hingga kanopi menutup sorot lampu kendaraan.
( Baca : Tips memrcepat Buta sesaat ketika terkena sorot lampu dari kendaraan lain )
Helm KYT Explorer honda sudah menggunakan D ring untuk mengunci sabuk helm. setelah sabuk terkunci, masih dibantu diperkencang dengan adanya kancing.
Helm KYT Explorer Honda nyaman dipakai
Nah,.. Bagaimana dengan review pemakaian helm ini. Yups,.. setelah helm KYT Explorer saya shooting saat unboxing, helm ini lagsung saya pakai untuk naik motor dari Batang menuju ke kampung halaman saya di desa Balapulang kabupaten Tegal. Menempuh perjalanan sekitar dua setengah jam non stop, helm ini terasa singset ,nyaman dan tidak bikin pusing. Singset maksudnya busa helm mengganjal wajah dengan sempurna dan helm tidak bergerak oplok – oplok he..he.. Helm ini juga tidak terlalu berat dan redaman didalam helm cukup senyap. Visor helm yang bening nyaman dugunakan diwaktu siang maupun malam.
berikut video unboxing helm Kyt explorer
wangun mbah…
nggih mbah
kudu dicarikan lawan yg pas mbah helmnya. hihihi
Milih yang L size nya mbah. Keknya sesak tuh, susah makainya.
nggak bisa milih mbah, ukurannya L semua
kok rotan kabeh mbah?hehehe..
Gratis ogh…Yo apik ?
ra iso udud mbah
Sering-sering kemari nggih mas Leo?
Matur nuwun sebelumnya ?
Mbah Leo , kalau mau udu berhenti dulu dan lepas helm he..he..