cara mencuci helm sendiri daripada gabut

cara mencuci helm

YUDIBATANG.COM – Halo brother biker 😀 ,.. Artikel buat bikers yang punya banyak waktu luang dan daripada gabut dirumah sendirian tolah – toleh nggak ada kerjaan. Banyak cara mengisi kegabutan diantaranya otak -atik sepeda motor, mencuci sepeda motor dan mencuci helm sendiri. Nah,.. bagaimana cara mencuci helm sendiri?

Yups… Sebenarnya sekarang banyak jasa pencucian helm. Namun tidak ada salahnya dicoba sendiri buat kegiatan. Biasanya para biker pernah nyuci helm naum cuman dicuci luarnya doan. Bagian dalamnya cuman disemprot cairan anti bau. Berikut tahapan cara mencuci helm sendiri:

cara mencuci helm

1.Lepas visor helm dan semua busa bagian dalam helm

2. Siapkan air dalam ember kurang lebih isinya setengah embar kecil. Dan air diberi detergen, kemudian aduk – aduk campuran air dan detergen hingga larut. Setelah campuran air dan deterjen larut lalu masukkan busa helm serta biarkan direndam selama 15 menit.

cara mencuci helm

3. Sambil menunggu rendaman busa helm, cuci permukaan luar helm dan visor helm menggunakan cairan pencuci piring. dan gosoklah dengan spon pencuci piring yang lembut (yang berwarna kuning).

4. Keringkan permukaan helm dan visor helm menggunakan lap kanebo. kemudian jemur helm dengan posisi dibalik agar sinar matahari bisa masuk ke dalam helm. setelah itu kucek busa helm yang telah direndam. kalo dirasa masih kurang bersih, sikatlah dengan sikat untuk mencuci baju. kalo takut sobek gunakan sikat gigi bekas.

5.Setelah semua busa kering, pasang kembali busa dalam helm beserta visor helmya, nah.. Sekarang helm anda terasa nyaman kembali saat digunakan.

Baca juga Persamaan beberapa Nama helm import dengan bahasa yang ada di Indonesia

Silahkan dicoba

About yudibatang 2695 Articles
Pemotor sederhana yang suka berbagi pengalaman seputar sepeda motor dan cerita horor. Contact email yudi.indonesia@yahoo.co.id

5 Komentar

  1. Saya pernah nyuci sendiri eh gak bersih mbah, sisa sabun masih ada di busa helm. Trus belum terlalu kering udh dipasang trus langsung pake lg. Alhasil kulit wajah iritasi wkwkw

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*


Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.