
YUDIBATANG.COM – Halo brother biker 😀 ,.. Sekarang ini masyarakat sangat menyukai motor metik atau Skutik. karena motor jenis ini sangat fungsional, ekonomis dan mudah dalam mengoperasikannya. Yang penting bisa ngegas dan ngerem sudah beres. Ada tiga merek motor metik Jepang yang tersedia. Tiga merk itu adalah Honda, yamaha dan Suzuki. Siapa tahu anda sedang mencari informasi tentang harga metik termurah 2021. Selanjutnya saya akan menuliskan artikelnya. Tujuannya untuk memandu anda untuk menentukan pilihan skutik yang tepat sesuai selera dan kebutuhan. Harga On The Road Jakarta tahun 2021.
Harga metik termurah 2021
1.Honda BeAT CBS Rp.16.450.000

Metik entri level produksi Astra Honda Motor ini merupakan Skutik yang paling laris Indonesia. Honda menyediakan empat varian Honda BeAT. Anda bisa memilih sesuai selera anda. Antara lain adalah BeAT CBS, BeAT CBS-ISS, dan BeAT Street serta Honda BeAT Deluxe. Varian yang memiliki harga paling murah adalah Honda BeAT CBS yang dibanderol Rp.16.450.000 OTR Jakarta. Sekarang sudah nggak ada BeAT POP maupun BeAT pelek ruji. Entahlah,.. mungkin pabrikan menyetop produksi BeAT pelek ruji karena kurangnya peminat. Informasi lebih lengkap bisa mengunjungi website Honda Indonesia klik astra-honda.com
2.Suzuki NEX II Rp.16.100.000

Suzuki NEX II merupakan skutik entry level keluaran Suzuki Indonesia yang paling belakangan rilisnya diantara dua kompetitor. Skutik Suzuki Nex II selain desainnya paling fresh harganya pas awal launching sangat murah. Namun di tahun 2021 harga suzuki nex II sudah naik menyalip Yamaha Mio Z. Yups untuk tipe terendah Suzuki Indonesia membandrol NEX II sebesar Rp.16.100.000!! harganya melebihi Mio Z sebesar 300 ribu. Dan lebih murah 350 ribu dengan Honda BeAT CBS. kapasitas mesin Suzuki NEX II berada ditengah-tengah kompetitornya 113cc. Informasi lebih lengkap anda bisa mengunjungi website suzuki Indonesia klik Suzuki.co.id
3.Yamaha Mio Z Rp.15.800.000

Mio Z memiliki kapasitas mesin tertinggi sebesar 125cc. Dulu, Yamaha Mio Z kastanya melebihi Yamaha Mio M3. Namun, sekarang kebalik Yamaha Mio Z menjadi Skutik entri level produksi Yamaha Motor Manufature yang harganya paling murah. Yamaha membanderol MIO Z sebesar Rp.15.800.000 OTR Jakarta. selain itu, Mio Z Memiliki selisih harga sebesar 650 ribu dengan honda BeAT CBS. Informasi lebih lengkap bisa mengunjungi website Yamaha Indonesia klik Yamaha-motor.co.id
Ketiga skutik diatas masing – masing memiliki kelebihan maupun kekurangan. Namun masalah harga Yamaha Mio Z memegang yang termurah. selanjutnya, silahkan menilai dan memilih sendiri berdasarkan selera, kebutuhan dan tentunya keuangan anda.
Baca Honda Revo koperasi bebek bandel paling murah se Indonesia
Leave a Reply